Tuesday, May 16, 2017

Dampak Negatif dan Positif Penggunaan Lulur


                                      

Lulur adalah ramuan yang mampu membuat kulit menjadi lebih cerah, apalagi bila lulur itu berbahan whitening dan bengkuang. Tentulah hasil yang ditimbulkan akan lebih terlihat. Kulit cerah, kenyal, lembut adalah dambaan setiap wanita.


Melihat hasil dari pemakaian lulur, banyak yang ingin melakukan luluran. Namun, tahukah lulur tidak hanya memberikan efek positif bagi tubuh. Lulurpun memiliki efek negatif. Berikut efek negatif dan positif dari lulur :

Efek Negatif
Lulur memiliki efek negatif, apabila digunakan dengan cara yang tidak benar. Menggunakan lulur dianjurkan seminggu sekali untuk wanita yang memiliki banyak aktivitas. pemakaian lulur secara berlebihan dapat menyebabkan kulit kering, kasar, dan iritasi. Pastikan pula lulur yang kamu pakai scruby lembut, karena scrub yang kasar dan keras dapat merusak sel-sel kulit yang sehat.

Efek Positif
Lulur memiliki beberapa efek positif yang dijamin disukai para wanita.

·   Kulit terasa segar
Luluran tidak hanya berfungsi untuk pencerahan saja, luluran dapat mengangkat sel-sel kulit mati. Sehingga pori-pori dalam kulit memberikan rangsangan positif. Sehingga kulit dapat bernafas hingga bagian terdalam dari
kulit.

·   Membuat badan rileks
Dengan menggunakan lulur, secara tidak langsung memakai lulur dapat melancarkan aliran darah, karena pijatan-pijatan lembut yang dilakukan saat proses luluran. Sehingga badan terasa rileks dan segar.

·   Awet muda

Kulit membutuhkan nutrisi dan perawatan yang khusus agar terhindar dari kulit kusam dan keriput. Dan perawatabn itu adalah dengan luluran. Luluran membantu kulit tetap bersih dan terus beregenerasi secara rutin. Sehingga dapat mengulur proses penuaan. Tentu itu harus diimbangi dengan memakan buah, sayur dan meminum air putih.

No comments:

Post a Comment